Sholawat Tibbil Qulub, Teks Arab Makna dan Artinya

sholawat tibbil qulub
Teks Arab Sholawat tibbil qulub

Sholawat tibbil qulub merupakan sholawat ghairu ma'tsur, yaitu merupakan sholawat yang dibuat oleh para ulama.

Berbeda dengan sholawat yang ma'tsur, yakni sholawat yang berasal dari nabi sendiri.

Sholawat yang berasal dari nabi seperti yang kita ketahui yakni bacaan "Allahumma sholli 'ala Muhammad" yang memiliki teks Arab (اللهم صل علي محمد).

Sholawat tibbil qulub sangat umum sekali terdengar di kampung-kampung, biasanya dibacakan saat sebelum menjelang adzan atau sesudah adzan oleh para mu'adzin.


Saat kami berada di Kota Bandung, kami biasa mendengarkan sholawat tibbil qulub ini dibacakan oleh mu'adzin sebelum maghrib atau sebelum subuh.

Berbeda di daerah Jawa Tengah, kami pernah mendengarkan sholawat ini bahkan hampir setiap hari dan dibacakan atau dilantunkan setelah adzan, baik adzan dhuhur, asar, maghrib, isya' maupun subuh.

Dilantunkan dengan nada-nada yang dikumandangkan setelah adzan, Orang Jawa biasa menyebutnya "sholawatan".

Keutamaan Sholawat Tibbil Qulub


Sholawat tibbil qulub memiliki keutamaan, sebagai penawar atau obat, Syifa’ dalam sholawat tersebut bermakna obat atau penawar, baik obat hati maupun obat sakit dhohir badan, dengan cara tawasul kepada Junjungan Nabi Besar Muhammad SAW yakni dengan bersholawat.

Kata "wa'afiyatin" dalah sholawat tibbil qulub yakni bermakna permohonan agar sehat jasmani dan rohani bagi segala tubuh dan segala penawarnya, cahaya bagi segala mata dan sinarnya.

Sedangkan kalimat "Wa Nuuril Abshori Wa dhiyaiha" merupakah bentuk tawashul kepada Nabi agar mata kita diberikan cahaya, baik mata hati ataupun mata nyata kita, ditunjukkan jalan yang lurus yang menyinari, dan dijauhkan segala maksiat terkait pandangan mata.

Shalawat tibbil qulub juga dikenal dengan nama Sholawat Syifa (Sholawat Obat/Penawar) dan ini diambil dari kitab “Mafaatihu as-sa’adaah fi Sholawat”. Al Habib Abu Bakar bin Abdullah bin ‘Alwi bin Abdulloh bin Tholib Al-Athos.

Sholawat tibbil qulub selain disebut dengan Sholawat syifa juga dikenal dengan sholawat nuril abshor, sebagaimana yang telah dijelaskan sebelumnya, yakni permohonan kepada Allah melalui sholawat nabi agar mata kita diberikan cahaya dan petunjuk yang lurus sebagaimana telah dibahas sebelumnya.

Nah buat kalian yang belum tau seperti apakah bacaan sholawat tibbil qulub, baik teks Arab maupun latin (gedrig) simak di bawah ini.

Bacaan Sholawat Tibbil Qulub, Teks Arab, Latin dan Terjemahannya (Artinya)


اللّٰهُمَّ صَلِّ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ طِبِّ الْقُلُوْبِ وَدَوَائِهَا وَعَافِيَةِ الْاَبْدَانِ وَشِفَائِهَا وَنُوْرِ الْاَبْصَارِ وَضِيَائِهَا وَعَلٰى اٰلِهِ وَصَحْبِهِ  وَسَلِّم

Allohumma Sholli ‘ala sayyidinaa muhammadin thibbil qulubi wa dawa ihaa wa ‘afiyatil abdaani wa syifaa ihaa wa nuuril abshoori wa dhiyaa ihaa wa ‘alaa aalihi wa shohbihi wa sallim

Ya Allah limpahkan rahmat kepada junjungan kami nabi Muhammad Saw, sebagai obat hati dan penyembuhnya, penyehat badan dan kesembuhannya, sebagai penyinar penglihatan mata  beserta cahayanya dan semoga rahmat tercurah limpahkan kepada para sahabat beserta keluarganya.”

Semoga bermanfaat....

1 komentar untuk "Sholawat Tibbil Qulub, Teks Arab Makna dan Artinya"

Banner iklan disini